Hinata Umi's Work

Kebun Raya Bogor : Taman Meksiko

"Sesuatu yang indah selalu berada di tempat yang sulit dijangkau. Intan yang bagus, harus digali bermeter-meter jauhnya di bawah tanah. Mutiara yang berkualitas harus diselami bermeter-meter jauhnya ke dasar lautan. Begitupun, wanita yang indah, harus disembunyikan sedalam-dalamnya dalam balutan hijab yang baik."

- Kata seorang gadis yang hijabnya belum rapih, 2015 -
---

Aku sudah ke Kebun Raya Bogor lebih dari lima kali. Sampai sebanyak itupun aku masih merasa, tempat ini adalah tempat favoritku menghabiskan waktu dan menenangkan diri. Hijaunya dedaunan, sejuknya udara, bersihnya lingkungan, mampu membersihkan hatiku yang keruh dan berjelaga atas lelahnya aktifitas sehari-hariku yang menuntutku untuk melakukan lebih.

Tempat yang mampu menenangkanku dari segala hal yang membuatku sedih dan marah. Tempat yang tidak memintaku untuk berbicara banyak. Tempat yang membuatku bisa meluangkan waktu untuk diriku sendiri tanpa dituntut ini-itu. Damai.

Oke, balik ke topik, foto-foto di bawah diambil pada bulan agustus tahun lalu. Saat adeknya Amaya berkunjung ke Jakarta. Sudah berkali-kali ia ke Pulau Jawa dan belum pernah mengunjungi Kebun Raya Bogor. Padahal jarak Kebun Raya Bogor itu hanya satu jam dari kosanku dan Amaya.

Cerita punya cerita, akhirnya kami berjalan ke sana. Aku tidak pernah tahu bahwa Kebun Raya Bogor memiliki koleksi kaktus. Berkali-kali aku kesana, namun aku tak pernah melewati koleksi kaktus. Aku tahu bahwa mereka memiliki koleksi pinus, koleksi pandan, koleksi tanaman air, koleksi paku-pakuan, koleksi bambu-bambuan, koleksi pohon palm, koleksi anggrek, koleksi tanaman obat, dan lain-lain. Aku sudah berkunjung ke hampir semua koleksi itu, kecuali, koleksi kaktus.

Maka dari itu, ketika hujan turun. Ketika kami berteduh di salah satu pondok kecil di pinggir koleksi tanaman air. Ketika kami berbelok menuju salah satu jalan yang memang tak pernah kulewati dan tak dilewati oleh mobil pemandu wisata. Aku takjub! Aku menemukan koleksi kaktus.

Koleksi yang banyak sekali. Ada berbagai jenis kaktus di sana. Ada yang berduri. Ada yang berbunga. Ada yang berdaun. Ada yang gendut. Ada yang bersiku. Sungguh menyenangkan sekali. Nama tempat ini adalah Taman Meksiko.

Tempat yang bagus dan tersembunyi. Tidak dilewati oleh mobil pemandu wisata. Sehingga hanya orang-orang yang suka berjalan dan berkeliling yang bisa menemukan tempat ini (ah lebay kamu, Um!)

Anyway, enjoy The picture xD



Don't mess with meeeee!! I can be as sharp as a cactus and soft as a cream! Because I am a cactus, I live in the dessert!

Kalau kena kayaknya sakit, yah? ._.

Kanan kirinya isinya Cactus semua xD

Tadinya kirain ini sejenis buah naga gitu, kan? Ternyata bukan, karena buah Naga ga berduri xD


Itu yang agak kebiru-biruan bagus loh xD

Noh banyak banget jenis kaktusnya xDD

Di depan Kebun Raya Bogor bareng Amaya dan Poetri xD

Share:

0 komentar

Apa yang kamu pikirkan tentang tulisan di atas? Beri komentar di bawah, ya, teman-teman.