Hinata Umi's Work

Uang, Merubah Segalanya


Seorang teman saya... saya ingat sekali sewaktu kami bersekolah di SMP yang sama ia dengan bangganya mengatakan... 

D : " um... aku ingin jadi dokter."
U : " serius? Kerennnn... "
D : " iya um. Aku pengen orang2 seperti aku bisa berobat. Banyak orang ga punya di Indonesia ini. Aku pengen mereka bisa berobat dengan layak."
U : * menatap terharu temanku tersebut*

Sekarang karena keterbatasan biaya dia ga bisa lanjut kuliah kedokteran. Dia hanya bisa lanjut sekolah kebidanan dan sekarang udah buka praktek di rumahnya. Sumpah aku bangga dengan cita-citanya itu. Hanya satu yang kusayangkan. Niatnya nenolong orang lain... berganti menjadi orientasi untuk mencari kebutuhan hidup.

Yah... UANG. Kebutuhan hidup yang makin meningkat saat ini memaksanya melupakan mimpinya. Dia punya anak kecil yang butuh biaya untuk sekolah. Suaminya hanya seorang buruh di pabrik yang gajinya hanya cukup untuk makan mereka. Haruskah uang mengubah nurani dari setiap orang?

Share:

0 komentar

Apa yang kamu pikirkan tentang tulisan di atas? Beri komentar di bawah, ya, teman-teman.